SURABAYA - Komandan Kodim (Dandim) 0831/Surabaya Timur Kolonel Inf Yusan Riawan S. I. P., M. Han memimpin upacara Korps raport kenaikan pangkat, yang berlangsung di Lapangan Upacara Makodim jln. Mulyorejo Indah 1 No 04, Minggu (01/10/2023)
Dalam Sambutannya Dandim menuturkan "Selamat" atas buah pengabdian dan pengorbanan waktu serta pikiran selama ini, semoga dengan kenaikan pangkat ini dapat meningkatkan motivasi dan dedikasi kerja dalam melaksanakan pengabdian.
Pada kenaikan pangkat periode 01 Oktober 2023 saat ini, di Kodim 0831/Surabaya Timur terdapat 35 orang personel yang terdiri dari Perwira 7 orang, Bintara 24 orang, Tamtama 3 orang dan PNS 1 orang, dan didalamnya terdapat 6 orang KP Har.
Dandim juga berpesan kepada anggotanya, agar selalu meningkatkan kapasitas diri dan mengabdilah dengan tulus ikhlas serta tunjukan kinerja terbaik kepada satuan, TNI AD serta Bangsa dan Negara Indonesia.